Mekanisme Pendaftaran 3rd Indonesian Actuaries Summit 2018

Kepada Yth Bapak dan Ibu Aktuaris Publik, Aktuaris Register, CNLA dan ASAI Register
di Tempat 

Sehubungan dengan kegiatan acara 3rd Indonesian Actuaries Summit 2018, berikut kami sampaikan mekanisme pendaftaran online sbb :

melalui www.aktuaris.or.id/cpd/  atau  melalui google form dengan link => Klik 

Prosedur Pendaftaran :

a. Formulir Pendaftaran online yang sudah dilengkapi paling lambat kami terima tanggal 10 April 2018 .
b. Biaya kepesertaan sebesar Rp 7.500.000,-(tujuh juta lima ratus ribu rupiah) per peserta.
    Tidak termasuk akomodasi dan transportasi. Biaya dapat ditransfer ke rekening PAI, Bank Mandiri Cabang Tebet Raya
     No.Rek : 124-000-519311-6 an Persatuan Aktuaris Indonesia, selambat-lambatnya tanggal 10 April 2018.
c.  Bukti transfer di email ke Sekretariat PAI dengan alamat email finance@aktuaris.or.id sebagai bukti pendaftaran yang sah.
d .Peserta yang membatalkan kepesertaan dalam jangka 7 (tujuh) hari kerja sebelum dimulainya konferensi ataupun selama tanggal                 pelaksanaan seminar/workshop, tidak ada pengembalian biaya yang sudah ditransfer.

Apabila ada pertanyaan mengenai kegiatan acara mohon dapat menghubungi sekretariat PAI di Nomor 021-8355105 atau melalui email : secretariat@aktuaris.or.id 
 
Demikian yang dapat kami sampaikan, atas perhatian Bapak dan Ibu kami ucapkan terima kasih.

Salam,

Sekretariat PAI 

Lampiran : 1. Surat Undangan
                  2. Brosur   
                  3. Lampiran Surat PPPK Kemenkeu RI

                 

28.Mar.2018